PENYELESAIAN KREDIT MACET PASCA PANDEMI COVID-19 (STUDI PADA PT. ADIRA DINAMIKA MULTI FINANCE TBK CABANG PEMALANG)

PRINGGODIGDO, RAAFI ARDIANSYAH (2022) PENYELESAIAN KREDIT MACET PASCA PANDEMI COVID-19 (STUDI PADA PT. ADIRA DINAMIKA MULTI FINANCE TBK CABANG PEMALANG). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
30301800309_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (277kB)

Abstract

COVID-19 atau Corona Virus Disease 2019 yang mana sudah menjadi virus yang mewabah sepanjang 3 tahun kebelakang dan di kategorikan sebagai Pandemi. Kredit adalah sektor yang rawan pada masa pandemi Covid-19 di mana banyak penerima kredit yang mengabaikan kreditnya dikarenakan kesulitan membayar. Tujuan dari penelitian ini antara lain untuk mengetahui prosedur pengajuan kredit yang ada di PT. Adira Dinamika Multi Finance Tbk Cabang Pemalang dan mengetahui bagaimana cara penyelesaian kredit macet pasca pademi Covid -19 yang melanda hampir seluruh dunia. Hasil Penelitian ini yaitu : 1) Prosedur pemberian kredit pada PT. Adira Dinamika Multi Finance Tbk Cabang Pemalang hal yang paling dibutuhkan adalah Informasi dan data penerima kredit, Informasi dan data debitor penting bagi kreditor untuk mempertimbangkan layak atau tidaknya penerima kredit, selain itu informasi dan data penerima dapat memberikan informasi tentang kemampuan finansial seorang Debitor, sehingga memberikan kepercayaan Kreditor untuk memberikan kredit ke Debitor, adapun data yang dibutuhkan yaitu : E-KTP, Kartu Keluarga, Bukti, Tempat Tinggal. 2) Penyelesaian Kredit Macet dilakukan untuk memberikan solusi bagi nasabah yang mengalami kredit macet, sehingga nasabah dapat melanjutkan kredit nya tanpa mendapatkan kerugian yang disebabkan oleh kredit macet. Ada beberapa upaya yang dilakukan untuk menyelesaikan kredit pada PT. Adira Dinamika Multi Finance Tbk Cabang Pemalang yaitu : Rescheduling dan Restructure sebagai langkah penyelesaian secara administratif lalu adapun penyelesaian sebagai perlindungan langkah hukum pertama yaitu : Surat Peringatan dan Surat Somasi. Apabila surat somasi yang dikeluarkan oleh PT. Adira Dinamika Multi Finance Tbk Cabang Pemalang masih diabaikan maka akan dilakukan tindakan Hukum sebagai Tahapan kedua Yaitu Surat Somasi Resmi dari Pengadilan daerah terkait. Kata Kunci : Pemberian Kredit, Kredit macet, Penyelesaian, Covid-19.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 29 Dec 2022 02:19
Last Modified: 29 Dec 2022 02:19
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/25437

Actions (login required)

View Item View Item