PENGARUH KOMBINASI METFORMIN DAN EKSTRAK KUNYIT TERHADAP KADAR HDL, TNF, DAN INTERLEUKIN 6 (Studi Eksperimental Pada Tikus Jantan Galur Wistar DM Tipe 2 yang Diinduksi Streptozotocin-Nicotinamide)

Dinanti, Fathia Kesuma (2022) PENGARUH KOMBINASI METFORMIN DAN EKSTRAK KUNYIT TERHADAP KADAR HDL, TNF, DAN INTERLEUKIN 6 (Studi Eksperimental Pada Tikus Jantan Galur Wistar DM Tipe 2 yang Diinduksi Streptozotocin-Nicotinamide). Masters thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
MBK1914010151_fullpdf.pdf

Download (3MB)
[img] Text
publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (180kB)

Abstract

Latar belakang: Pada keadaan Diabetes Mellitus tipe 2 sering ditemukan gambaran profil lipid berupa penurunan high density lipoprotein (HDL). Sitokin TNF dan IL-6 adalah sitokin proinflamasi yang meningkat dalam darah pada banyak pasien yang mengalami DM. Kunyit adalah salah satu bahan alami yang memiliki khasiat antioksidan, antikolesterol, dan antiinflamasi melalui kerja zat aktifnya, yakni kurkumin. Tujuan: Membuktikan pengaruh kombinasi metformin dan ekstrak kunyit terhadap kadar HDL, kadar TNF, dan kadar IL-6 pada tikus Wistar yang diinduksi Streptozotocin- Nicotinamide. Metode: Penelitian menggunakan desain ekperimental Post-test Only Controlled Group Design. Subyek penelitian berjumlah 24 ekor tikus jantan galur wistar yang dibagi secara acak menjadi 4 kelompok yaitu K1, K2, P1, dan P2. Seluruh kelompok merupakan tikus model DM tipe 2 yang diinduksi Streptozotocin-Nicotinamide. Kelompok K2 diberi Metformin 45mg/KgBB/hari, kelompok P1 diberi ekstrak Kunyit dosis 200mg/KgBB/hari, dan kelompok P2 diberi kombinasi Meftormin dan ekstrak Kunyit. Pada hari ke 15 dilakukan pengambilan darah untuk pemeriksaan HDL, IL-6, dan TNF. Data dianalisis menggunakan uji One Way Anova. Hasil: Rerata kadar HDL pada kelompok P2 (72,433,31) merupakan yang tertinggi dibanding ketiga kelompok lainnya. Rerata kadar TNF terendah di antara ke empat kelompok adalah kelompok P2 (7,560,44). Begitu juga rerata kadar IL-6 paling rendah diperoleh kelompok P2(58,822,15). Uji One Way Anova pada kadar HDL, IL-6, TNF menunjukkan perbedaan signifikan antar kelompok dengan nilai p = 0,000. Kesimpulan: Pemberian kombinasi Metformin dengan ekstrak kunyit dapat meningkatkan kadar HDL, menurunkan kadar IL-6, dan kadar TNF yang paling baik dibanding pemberikan Metformin atau ekstrak Kunyit saja. Kata kunci: Ekstrak Kunyit, HDL, IL-6, TNF.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran
Pascasarjana > Magister Biomedik
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 20 Dec 2022 07:16
Last Modified: 20 Dec 2022 07:16
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/25210

Actions (login required)

View Item View Item