Pratiwi, Virda Rosi (2021) PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL, STRUKTUR MODAL, UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN (Studi Pada Perusahaan Jakarta Islamic Index di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018 – 2020). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
Text
publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (107kB) |
|
Text
31401405739_fullpdf.pdf Download (3MB) |
Abstract
Penelitian tujuannya agar memahami bukti secara empiris mengenai pengaruh struktur modal, ukuran perusahaan, intellectual capital pada kinerja keuangan. Kinerja keuangan dinilai mempergunakan ROA beserta ROE. Sampel yang dipakai pada penelitian berjumlah 48 perusahaan Jakarta Islamic Index yang tercatat dalam BEI secara terus-menerus selama periode 2018 – 2020 memakai teknik purposive sampling. Jenis penelitian yaitu metode kuantitatif memakai data sekunder yang didapatkan melalui laporan tahunan yang sudah diumumkan BEI tahun 2018 – 2020, yang bisa diakses melalui www.idx.co.id. Analisis data dalam penelitian mempergunakan SEM – PLS memakai software SmartPLS 3.0. Hasil penelitian membuktikan bahwasanya IC memberi pengaruh positif tidak signifikan pada kinerja keuangan yang diukur mempergunakan ROA serta intellectual capital memberikan pengaruh negatif tidak signifikan terhadap kinerja keuangan yang diukur mempergunakan ROE. Sementara struktur modal memberi pengaruh positif tidak signifikan pada kinerja keuangan dengan menggunakan ROE dan ROA. Serta ukuran perusahaan memberi pengaruh negatif signifikan pada kinerja keuangan yang dinilai menggunakan ROA, tetapi ukuran perusahaan memberi pengaruh negatif tidak signifikan pada kinerja keuangan yang dinilai menggunakan ROE. Nilai R-Square Adjusted (R²) dalam variabel kinerja keuangan (ROA) sejumlah 0.663 / 66,3%. Hal itu artinya variabel kinerja keuangan (ROA) bisa diterangkan oleh variabel intellectual capital, ukuran perusahaan, struktur modal sebanyak 66,3% sementara 33,7% diterangkan variabel yang lain. Dan nilai R-Square Adjusted (R²) dalam variabel kinerja keuangan (ROE) sebanyak 0.151 / 15,1%. Hal itu artinya variabel kinerja keuangan (ROE) bisa diterangkan oleh variabel struktur modal, ukuran perusahaan, intellectual capital sejumlah 15,1% sementara 84,9% dijelaskan oleh variabel lainnya. Kata Kunci : Intellectual Capital, Struktur Modal, Ukuran Perusahaan, Kinerja Keuangan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | Pustakawan 1 UNISSULA |
Date Deposited: | 20 Jul 2022 01:19 |
Last Modified: | 20 Jul 2022 01:19 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/24828 |
Actions (login required)
View Item |