PENINGKATAN KINERJA SDM MELALUI KEPEMIMPINAN ISLAMI, KOMITMEN ORGANISASI DENGAN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOUR SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (STUDI KASUS PADA BANK SYARIAH INDONESIA KC PANGKALANBUN)

Ramadhan, Farhan (2021) PENINGKATAN KINERJA SDM MELALUI KEPEMIMPINAN ISLAMI, KOMITMEN ORGANISASI DENGAN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOUR SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (STUDI KASUS PADA BANK SYARIAH INDONESIA KC PANGKALANBUN). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (141kB)
[img] Text
30401511727_fullpdf.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pada era globalisasi sekarang ini, banyak kerusakan di muka bumi yang disebabkan oleh keserakahan manusia akibat world view mainstream, hal ini akan berdampak banyaknya perusahaan yang ingin mendapatkan keuntungan sebanyak- banyaknya sehingga memanipulasi laporan keuangan. Kinerja merupakan tolak ukur keberhasilan atau keterpurukan perusahaan. Dalam penelitian ini meneliti tentang peningkatan kinerja SDM yang ditinjau dari kepemimpinan islami dan komitmen organisasi melalui Organizational Citizenship Behaviour sebagai variabel intervening pada Bank Syariah Indonesia KC Pangkalanbun Sampel yang digunakan adalah karyawan Bank Syariah Indonesia KC Pangkalanbun dengan metode pengambilan sampel purposive sampling, sehingga diperoleh sampel sebanyak 127 responden. Teknik analisis menggunakan analisis kualitatif dan analisis kuantitatif yang terdiri dari uji asumsi klasik, path analysis, koefisien determinasi, pengujian hipotesis, dan uji intervening. Hasil penelitian menyatakan bahwa Kepemimpinan Islami berpengaruh positif dan signifikan terhadap OCB. Komitmen Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap OCB. Kepemimpinan Islami berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja SDM. Komitmen Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja SDM. OCB berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja SDM. OCB terbukti bukan sebagai variabel intervening antara X1 dengan Y2 dikarenakan dalam penelitian ini Kepemimpinan Islami secara langsung berpengaruh terhadap Kinerja SDM. OCB terbukti bukan sebagai variabel intervening antara X2 dengan Y2 dikarenakan dalam penelitian ini Komitmen Organisasi secara langsung berpengaruh terhadap Kinerja SDM. Kata Kunci : Kepemimpinan Islami, Komitmen Organisasi, Organizational Citizenship Behaviour, Kinerja SDM

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi
Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 19 Jul 2022 03:11
Last Modified: 19 Jul 2022 03:11
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/24714

Actions (login required)

View Item View Item