REDESAIN GEDUNG ENAM LANTAI ICT CENTRE UNVERSITAS DIPONEGORO SEMARANG

NOER ARIF, EFRI and RIFKY, MUHAMMAD (2011) REDESAIN GEDUNG ENAM LANTAI ICT CENTRE UNVERSITAS DIPONEGORO SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
022062845_full text.pdf

Download (42MB)

Abstract

Sebuah struktur harus mampu menahan semua beban yang diberikan pada struktur tersebut secara aman clan efisien, yang termasuk di dalamnya beban gempa. Dalam perencanaan struktur tahan gempa dikenal suatu istilah Desain Kapasitas. Konsep desain kapasitas ini mengakomodasi konsep desain "strong column-weak beam" di mana ·struktur didesain untuk mengalami "beam sway mechanism" dan bukan "column sway mechanism". Hal ini dapat dicapai apabila kolom didesain lebih kuat daripada balok. Dalam Tugas Akhir ini, perhitungan beban gempa menggunakan Analisa Statik Ekuivalen sesuai SK SNI 03-1726-2003 tentang Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa untuk Bangunan Gedung. Berdasarkan perhitungan perencanaan. baik menggunakan metode manual maupun menggunakan program SAP 2000 didapatkan: Berdasarkan perhitungan yang telah kami lakukan, pada struktur atap menggunakan struktur plat beton bertulang dengan ketebalan 10cm tulangan 08 - 200 untuk atap gedung. Sedangkan untuk plat lantai dengan ketebalan 12cm digunakan beberapa tipe tulangan pelat yaitu 010 -- 175, dan 010- 200. Dimensi struktur balok yang digunakan adalah 25cmx70cm dan 20cmx40cm untuk balok anak. Sedangkan untuk balok induk, dimensi yang digunakan adalah 25cmx50cm, 30cmx70cm, 30cmx80cm, 30cmx 135cm dan 50cmxl 20cm. Dimensi struktur kolom dan penulangan yang digunakan adalah 80cmx80cm (14D25, clan 24D25), 50cmx50cm ( 6D25), 60cmx40cm ( 6D25), 25cmx25cm ( 4D25) dan 40cmx40cm (4D25). Sedangkan tulangan geser dari tiap kolom menggunakan 08 - 150 dan 010 - 125 untuk daerah tengah / lapangan, sedangkan untuk tulangan geser pada ujung kolom digunakan 08 -- 100 dan 010 -- 75. Pondasi yang digunakan adalah Pondasi Sumuran dengan kedalaman 1 Om yang berdiameter berbeda-beda, antara 0100cm penulangan yang digunakan 16D25 (010-200), D125cm penulangan yang digunakan 25D25 (010-200), dan D I50cm penulangan yang digunakan 36D25 (010-200). 1 > Mahasiswa Fakultas Teknik Jurusan Teknik Sipil UNISSULA. 2) Dosen Fakultas Teknik Jurusan Teknik Sipil UNISSULA.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Pustakawan 5 UNISSULA
Date Deposited: 04 Jul 2022 07:05
Last Modified: 04 Jul 2022 07:05
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/23689

Actions (login required)

View Item View Item