NUGROHO, ADIN CIPTO (2020) ANALISIS KINERJA LALU LINTAS DI KAWASAN JATINGALEH PASCA KONSTRUKSI UNDERPASS DIOPERASIKAN. Masters thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
Text
cover.pdf Download (1MB) |
|
Text
abstrak.pdf Download (748kB) |
|
Text
daftar isi.pdf Download (734kB) |
|
Text
daftar pustaka.pdf Download (886kB) |
|
Text
bab 1.pdf Download (1MB) |
|
Text
publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (260kB) |
|
Text
bab 2.pdf Restricted to Registered users only Download (10MB) |
|
Text
bab 3.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
|
Text
bab 4.pdf Restricted to Registered users only Download (13MB) |
|
Text
bab 5.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Arus lalu lintas yang berada di kawasan Jatingaleh Semarang sangatlah padat dengan pertumbuhan kendaraan di setiap tahunnya yang juga bertambah. Sekitar kawasan Jatingaleh terdapat pasar, perkantoran perumahan dan merupakan akses jalan menuju tempat pendidikan. Sebelum adanya Underpass, antrian kendaraan yang melintas cukup panjang (macet). Kemudian pada saat konstruksi Underpass di ruas Jalan Teuku Umar dan ruas Jalan Setiabudi sama – sama berada dalam tingkat pelayanan F yaitu arus dipaksakan, kecepatan rendah, volume diatas kapasitas, antrian panjang (macet). Setelah dioperasikan pasca pembangunan Underpass Jatingaleh kurang lebih 2 tahun dampak yang ditimbulkan cukup berpengaruh bagi arus lalu lintas di kawasan tersebut. Penelitian ini merupakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Dalam penelitian ini metode tersebut digunakan untuk mendeskripsikan kinerja lalu lintas Underpass Jatingaleh yang berada di Jalan Setiabudi dan Jalan Teuku Umar sebelum konstruksi, saat konstruksi dan pasca konstruksi sehingga diperlukan adanya pendekatan kuantitatif untuk menentukan kapasitas jalan dan kuantitasnya dalam menghitung pertumbuhan volume lalu lintas di kawasan Underpass Jatingaleh. Metode analisis data yang digunakan adalah Analisis Kinerja Ruas Jalan dengan menggunakan MKJI, 1997. Hasil analisis pasca konstruksi Underpass di ruas Jalan Teuku Umar dan ruas Jalan Setiabudi telah masuk dalam tingkat pelayanan D yaitu arus mendekati tidak stabil, kecepatan masih dapat dikendalikan, V/C masih dapat ditolerir dan dua simpangan tak bersinyal yaitu Simpang Kesatrian dan Simpang Jatingaleh berada dalam derajat kejenuhan B yang berarti arus stabil, tetapi kecepatan operasi mulai dibatasi oleh kondisi lalu lintas. Kata kunci : Underpass Jatingaleh, Kinerja Ruas Jalan dan Derajat Kejenuhan
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Pascasarjana Pascasarjana > Magister Teknik Sipil |
Depositing User: | Pustakawan Reviewer UNISSULA |
Date Deposited: | 21 Oct 2021 07:45 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 07:45 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/20563 |
Actions (login required)
View Item |