PENGARUH EKSTRAK KULIT MANGGIS (Garcinia mangostana L.) TERHADAP KETEBALAN DINDING AORTA ABDOMINALIS Studi Eksperimental Pada Tikus Putih Jantan (Rattus Norvegicus L.) Galur Wistar Yang Diinduksi Diet Tinggi Lemak

Supraba, Rahajeng Iskinitra (2015) PENGARUH EKSTRAK KULIT MANGGIS (Garcinia mangostana L.) TERHADAP KETEBALAN DINDING AORTA ABDOMINALIS Studi Eksperimental Pada Tikus Putih Jantan (Rattus Norvegicus L.) Galur Wistar Yang Diinduksi Diet Tinggi Lemak. Undergraduate thesis, Fakultas Kedokteran UNISSULA.

[img]
Preview
Text
KTI_Rahajeng_Iskinitra_Supraba_012116491_Cover.pdf

Download (28kB) | Preview
[img]
Preview
Text
KTI_Rahajeng_Iskinitra_Supraba_012116491_Daftar Isi.pdf

Download (12kB) | Preview
[img]
Preview
Text
KTI_Rahajeng_Iskinitra_Supraba_012116491_Intisari.pdf

Download (6kB) | Preview

Abstract

Makanan tinggi lemak dalam waktu yang lama akan menyebabkan kerusakan endotel diikuti dengan berbagai rangkaian proses hingga akhirnya terjadi penebalan dinding aorta abdominalis. Penebalan dinding aorta abdominalis merupakan tanda dari aterosklerosis yang menyebabkan dapat kematian. Saat ini banyak pemanfaatan bahan herbal untuk suatu penyakit, salah satunya kulit buah manggis. Kandungan kulit buah manggis seperti xanthone, niasin, flavonoid, tanin, dan serat dipercaya mampu menghambat radikal bebas dan oksidasi LDL yang dapat menyebabkan terjadinya penyempitan pembuluh darah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ekstrak kulit manggis terhadap ketebalan dinding aorta abdominalis. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan rancangan Post Test Only Control Group Design menggunakan 2 kelompok uji, kelompok kontrol (n=6) yang diberikan diet tinggi lemak + aquades dan kelompok perlakuan (n=6) yang diberi diet tinggi lemak + ekstrak kulit manggis 400mg/kgBB selama 28 hari. Sebelum diberikan perlakuan, tikus diberi injeksi adrenalin terlebih dahulu. Pada hari ke 29, tikus diterminasi dengan dislokasi cervical dan diambil bifurcatio aortanya. Setelah dibuat preparat dan pengecatan HE dilakukan pemeriksaan histopatologi secara mikroskopik untuk diukur ketebalan dinding aorta abdominalisnya. Hasil rerata ketebalan dinding aorta abdominalis pada kelompok kontrol = 1,350±0,217 µm, dan kelompok perlakuan = 1,117±0,133 µm. Hasil uji T independent menunjukkan probabilitas 0,048. Kesimpulan penelitian ini bahwa ekstrak kulit buah manggis berpengaruh terhadap ketebalan dinding aorta abdominalis. Kata Kunci : kulit manggis, ekstrak, ketebalan dinding aorta abdominalis

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran
Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter dan Program Profesi Dokter
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 06 Aug 2015 01:31
Last Modified: 06 Aug 2015 01:31
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/199

Actions (login required)

View Item View Item