KEDUDUKAN ASET YAYASAN YANG BERASAL DARI BANTUAN NEGARA (KAJIAN DI YAYASAN ISLAMIC CENTRE KABUPATEN CIREBON)

FAHDI, MOHAMMAD (2020) KEDUDUKAN ASET YAYASAN YANG BERASAL DARI BANTUAN NEGARA (KAJIAN DI YAYASAN ISLAMIC CENTRE KABUPATEN CIREBON). Masters thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
COVER.pdf

Download (691kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (90kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (12kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (293kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (240kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (470kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (91kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (88kB)
[img] Text
Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (199kB)

Abstract

Yayasan merupakan badan hukum yang terdiri atas harta kekayaan pendiri yang dipisahkan. Selain itu, sumber kekayaan yayasan dapat diperoleh dari sumber-sumber lain. Berdasarkan Undang-Undang Yayasan disebutkan bahwa sumber-sumber kekayaan Yayasan juga dapat diperoleh dari: sumbangan atau bantuan yang tidak mengikat, wakaf, hibah, hibah wasiat, dan perolehan lain yang tidak bertentangan dengan anggaran dasar maupun peraturan perundang-undangan yang berlaku. ‘Sumbangan atau bantuan yang tidak mengikat’ diartikan sebagai sumbangan atau bantuan sukarela yang diterima yayasan, baik dari Negara, masyarakat maupun dari pihak lain. Penelitian ini dijalankan untuk menganalisa problematika yang timbul dari kedudukan aset yayasan yang berasal dari bantuan Negara serta mencari solusi dari problematika yang timbul. Metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini ialah yuridis normatif yang bersifat deskriptif analitis. Data primer didapatkan menggunakan metode tinjauan lapangan (field research) sedangkan data sekunder melalui tinjauan kepustakaan (library research). Pada akhirnya, data yang sudah terkumpul dianalisa secara kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepengurusan yayasan masih dipengaruhi oleh struktur birokrasi jika dilihat dari susunan personalia Pembina, Pengurus dan Pengawas yang terdiri dari mantan pejabat Pemda dan Kemenag Kabupaten Cirebon. Hal ini dapat dipahami dari latar belakang berdirinya yayasan. Sedangkan problem aset yayasan ialah lahan seluas 40.035 m2 yang tercatat dalam sertifikat No. 41/1997 dan terletak di desa Kertawinagun yang merupakan tanah desa. Tanah ini diperoleh melalui proses tukar guling dengan tanah hasil pembelian di desa Dawuan. Tanah di desa Dawuan adalah milik masyarakat dibeli oleh yayasan dengan menggunakan dana dari masyarakat, kemudian dijual dan uangnya diserahkan kepada Pemerintah Desa Kertawinangun untuk mencari tanah penggantinya. Dengan demikian aset yayasan tersebut bukanlah berasal dari bantuan Negara, melainkan dari hasil swadaya masyarakat. Sebagai solusi untuk mengatasi problem aset yayasan ini, Pengurus segera melangkah ke BPN untuk mengkonfirmasi permasalahan. Langkah ini dinilai penting untuk mengetahui landasan hukum pemberian hak atas tanah kepada Yayasan. Adapun solusi problem aset berupa bangunan, baik yang dibangun dengan biaya dari hibah, bantuan Negara maupun swadaya masyarakat, maka Yayasan perlu mengidentifikasi bangunan-bangunan yang berasal dari bantuan Negara dan bangunan-bangunan yang berasal dari swadaya masyarakat. Hal ini dinilai penting untuk mengetahui partisipasi masyarakat sekaligus mengetahui tingkat kemandirian Yayasan. Untuk mengantisipasi terjadinya problematika ini, disarankan agar lembaga-lembaga yang mendapat bantuan dari Pemerintah membuat laporan ganda, yang pertama ditujukan kepada Pemerintah sebagai pertanggungjawaban dan kedua ditujukan kepada Yayasan sebagai laporan. Kata Kunci: Yayasan, Aset Yayasan, Bantuan Negara.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Pascasarjana > Magister Kenotariatan
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 23 Apr 2021 03:55
Last Modified: 23 Apr 2021 03:55
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/19764

Actions (login required)

View Item View Item