Penyelesaian Kasus Tindak Pidana dengan cara Mediasi Penal (Studi Terhadap Proses Penyelesaian Mediasi Penal Dalam Kasus Percobaan Pembunuhan Di PolsekGenuk Semarang)

Novian, Heri (2014) Penyelesaian Kasus Tindak Pidana dengan cara Mediasi Penal (Studi Terhadap Proses Penyelesaian Mediasi Penal Dalam Kasus Percobaan Pembunuhan Di PolsekGenuk Semarang). Undergraduate thesis, Fakultas Hukum Unissula.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Dalam penulisan hukum ini dilatar belakangi Pada dasarnya setiap masyarakat ingin hidup tentram, aman dan nyaman, namun pada kenyataannya bahwa tidak semua keinginan yangbaik tersebut tercapai, dimana sering terjadinya tindak kejahatandi dalam masyarakat.Kejahatan adalah suatu fenomena yang hidup dan berkembang dalam masyarakat. Sehubungan dengan hal tersebut maka dapat diketahui bahwa perkembangan kejahatan adalah merupakan suatu fakta yang tidak dapat dipungkiri lagi, baik pada masyarakat yang sederhana maupun pada masyarakat yang modern. Salah satu kejahatan dalam masyarakat adalah pembunuhan. Dari kejahatan pembunuhan tersebut, ternyata sebagian kejahatan tersebut tidak tercapai, dalam arti kata perbuatan kejahatan pembunuhan tersebut tidak selesai dilakukan, hal inilah yang disebut dengan percobaan melakukan kejahatan atau (poging). Penulisan hukum ini berjudul “Penyelesaian Kasus Tindak Pidana Dengan Cara Mediasi Penal(StudiTerhadap Proses Penyelesaian Mediasi Penal Dalam Kasus Percobaan Pembunuhan di PolsekGenuk Semarang)’’. yang membahas tentang mediasi penal dalam penyelesaian tindak pidana percobaan pembunuhan yang dilakukan oleh teman sendiri di Polsek Genuk Semarang. Metode yang digunakandalampenelitianiniadalahmetodeyuridissosiologis, pendekatanyuridisdigunakan dalamusahamenganalisis data denganmengacukepadanorma-normahukum yang dituangkandalamperaturanperundang-undangan.Data yang diperolehdalamskripsiinidisajikansecarakualitatiftentangsegalasesuatu yang berkaitandenganMediasi Penal danHukumPidana. Dalam proses perkara tindak pidana berat sulit untuk dapat dimediasitapi terhadap kasus percobaan pembunuhanyang penulis teliti kenyataannyakasus ini dapat diselesaikan secara mediasi penal oleh para penyidik,seperti yang dilakukan di Polsek Genuk Semarang dimana penyidik melakukan mediasi penal terhadap kasus tersebut. Pertama prosedur penyelesaian kasus tindak pidana percobaan pembunuhan dengan cara mediasi penal adalah Pra pelaksanaan mediasi, Persiapan mediasi, Proses pelaksanaan mediasinya. dan Keduaadalah berkenaan dengan kendala-kendala dalam pelaksanaan mediasi penal terhadap kasus tindak pidana percobaan pembunuhan adalah sebenarnya hampir tidak ada kendala dan bukan berarti tidak ada kendala dalam prosesnya, salah satunya yaitu para pihak yang terkait kurang memperhatikan hak dan kewajiban masing-masing sesuai peraturan yang berlaku. Kata Kunci: Penyelesaian, Percobaan Pembunuhan, Mediasi Penal.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan Reviewer UNISSULA
Date Deposited: 23 Dec 2015 03:51
Last Modified: 23 Dec 2015 03:51
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/1908

Actions (login required)

View Item View Item