Sistem Pakar Diagnosa Kerusakan Motor Matic Yamaha Mio Sporty Sebagai Sistem Pembelajaran SMK N 3 Semarang

Fachroni, Andrean Nur (2014) Sistem Pakar Diagnosa Kerusakan Motor Matic Yamaha Mio Sporty Sebagai Sistem Pembelajaran SMK N 3 Semarang. Undergraduate thesis, Fakultas Teknologi Industri UNISSULA.

[img]
Preview
Text
cover.pdf

Download (104kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (96kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (103kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (98kB) | Preview

Abstract

Pada masa kini, banyak orang yang memiliki kendaraan bermotor sendiri, kendaaraan bermotor ada dua jenis yaitu kendaraan bermotor dengan transmisi manual atau dengan trasmisi automatis (matic), sebagian orang memilih untuk menggunakan motor matic dikarenakan penggunaanya yang efisien, nyaman dan tidak rumit perawatannya, namun disayangkan kurangnya pengetahuan seorang pengguna kendaraan motor matic untuk menyelesaikan masalah-masalah kerusakan yang terjadi pada motor matic, sebagai contoh misalnya pada saat motor mogok atau rusak pemilik motor harus mengeluarkan biaya tidak sedikit untuk perbaikannya. Seiring dengan perkembangan teknologi dan adanya teknik baru menangani kerusakan motor matic, telah terdorong untuk dilaksanakan berbagai metode penanganan motor matic secara tepat dan efektif. Lambatnya mengetahui jenis kerusakan serta tidak mengetahui cara memeperbaikinya mengakibatkan banyak motor matic khususnya motor matic yamaha mio sporty susah buat diperbaiki. Oleh karena itu dengan kemajuan teknologi komputer telah banyak memberi pengaruh tersendiri bagi perkembangan otomotif dalam menyelesaikan suatu kerusakan. Pengaruh yang dapat dilihat adalah dalam bentuk peralatan maupun sistem. Salah satunya adalah artificial intelegence atau biasa disebut dengan kecerdasan buatan. Metode Forward Chaining merupakan salah satu metode selain Backward Chaining yang digunakan dalam aturan inferensi Artificial Intelligence. Metode ini melakukan pemrosesan berawal dari sekumpulan data untuk kemudian dilakukan inferensi sesuai dengan aturan yang diterapkan hingga diketemukan kesimpulan yang optimal. Mesin inferensi akan terus melakukan looping pada prosesnya untuk mencapai hasil keputusan yang sesuai. Metode yang diterapkan pada forward chaining ini berkebalikan dengan metode backward chaining. Kelebihan metode forward chaining ini adalah data baru dapat dimasukkan ke dalam tabel database inferensi dan kemungkinan untuk melakukan perubahan inference rules.. Keyword : Yamaha Mio Sporty, Kerusakan Motor Matic, Sistem Pakar, forward chaining,

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Industri
Fakultas Teknologi Industri > Teknik Informatika
Depositing User: Pustakawan Reviewer UNISSULA
Date Deposited: 23 Dec 2015 03:53
Last Modified: 23 Dec 2015 03:53
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/1841

Actions (login required)

View Item View Item