Perencanaan Struktur Gedung Hotel Citra Dream Semarang

Widianto, Widianto and Hidayat, Haryadi (2014) Perencanaan Struktur Gedung Hotel Citra Dream Semarang. Undergraduate thesis, Fakultas Teknik UNISSULA.

[img]
Preview
Text
cover.pdf

Download (21kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (23kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (26kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (17kB) | Preview

Abstract

Perencanaan Struktur Gedung Hotel Citra Dream Semarang menurut SNI 03-2847-2002 pasal 23.2.3, menyebutkan bahwa untuk daerah dengan resiko gempa menengah, harus digunakan sistem rangka pemikul momen khusus atau menengah, atau sistem dindings truktur beton biasa atau khusus untuk memikul gaya-gaya yang diakibatkan oleh gempa. Gedung didisain menggunakan Sistem Rangka Pemikul Momen Khusus (SRPMK). Dirancang kuat terhadap beberapa kombinasi pembebanan seperti beban mati, beban hidup, dan beban gempa. Sistem ini direncanakan menggunakan konsep kolom kuat – balok lemah, dimana elemen vertikal dari struktur (kolom) lebih kuat dari elemen horisontal dari struktur (balok), agar sendi plastis terbentuk terlebih dahulu pada bagian balok. Joint-joint pada hubungan balok – kolom juga harus didisain dengan baik agar tidak terjadi keruntuhan. Hasil analisis struktur menggunakan software SAP2000 versi 14 untuk membantu menentukan gaya-gaya yang bekerja pada struktur, selanjutnya digunakan untuk meghitung penulangan, dan pengecekan kekuatan pada struktur. Tahapan perncanaan struktur diantaranya menganalisa keadaan serta kondisi tanah, perancangan konfigurasi struktur bangunan berikut sistem strukturnya, penentuan beban–beban yang bekerja pada struktur, penentuan dimensi dan penulangan elemen struktur, dan terakhir pembuatan gambar disain. Berdasarkan hasil perhitungan, pada struktur pelat lantai beton bertulang ketebalan 120 mm, menggunakan tulangan Ø10 – 150 mm. Untuk struktur balok anak terdapat 2 tipe dengan dimensi terbesar (250 x 400) mm, menggunakan tulangan pokok 4 D 19, tulangan geser tumpuan Ø10 – 100 mm, dan tulangan geser lapangan Ø10 – 125. Untuk struktur balok induk terdapat 6 tipe dengan dimensi terbesar (400 x 800) mm, menggunakan tulangan pokok 13 D 19, tulangan geser tumpuan Ø10 – 100 mm, dan tulangan geser lapangan Ø10 – 200 mm. Untuk struktur kolom terdapat 19 tipe dengan dimensi terbesar (900 x 900) mm, menggunakan tulangan pokok 24 D 22, tulangan geser tumpuan D13 – 150 mm, dan tulangan geser lapangan D13 – 200 mm. Untuk struktur core wall dengan tebal 400 mm, menggunakan tulangan vertikal D19 – 350 mm, dan tulangan horisontal D13 – 250 mm. Pondasi yang digunakan adalah tiang pancang dengan diameter 50 cm, kedalaman 30 m. Kata kunci : SNI 03-2847-2002, Sistem Rangka Pemikul Momen Khusus (SRPMK), Kolom Kuat - Balok Lemah, SAP2000.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > TH Building construction
Divisions: Fakultas Teknik
Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Pustakawan Reviewer UNISSULA
Date Deposited: 17 Dec 2015 02:11
Last Modified: 17 Dec 2015 02:11
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/1769

Actions (login required)

View Item View Item